PASUKAN MARINIR 1

DANYONMARHANLAN II PADANG PANTAU GIAT TIM EKSPEDISI SUNGAI SIGARUNGGUANG MERAPI

Ditulis Oleh Admin

Rabu, 5 Juni 2024

Dibaca 206x

TNI AL, Pasmar 1. Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) II Padang Mayor Marinir Deny Aprinanto Putra, M.Tr.Opsla melakukan pemantauan secara langsung kegiatan prajurit Yonmarhanlan II yang tergabung dalam tim ekspedisi sungai sigarungguang gunung merapi yang bertempat diJorong Talang Tangah, Kec. Sungai Tarab, Kab. Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat, Rabu (05/06/2024).


Saat tim ekspedisi telah memasuki lokasi penyisiran sungai, kemudian katim ekspedisi yang dpp Lettu Marinir Ronny Vellya Putra melaporkan situasi dan kondisi sungai tersebut kepada Danyonmarhanlan II Padang dengan menggunakan Radio Satelit. Tujuan dilaksanakannya ekpedisi sungai sigarungguang ini adalah untuk membersihkan material pohon-pohon besar yang tumbang karena ambrasi sehingga dapat memperlancar aliran sungai saat hujan deras yang berkepanjangan.


Ditempat lainnya, para prajurit Yonmarhanlan II Padang melakukan aktivitas rutin dalam kegiatan satgas gulben Kab. Tanah Datar seperti SAR pencarian korban yang hilang karena hanyut terbawa arus air pasca banjir bandang dan lahar dingin diPanti Jao, Kec. Rambatan serta pembersihan material dikawasan penduduk yang masih berserakan yang bertempat diJorong, Kec. Limo Kaum, Kab. Tanah Datar.


Sedangkan untuk prajurit Yonmarhanlan II yang berkedudukan diNagari Sungai Jambu, Kec. Pariangan, Kab. Tanah Datar bersama warga membantu pembongkaran atap sekolah MTS Negeri 7 Sungai Jambu yang masih layak pakai karena sekolah tersebut tertimbun material lumpur yang cukup dalam. Upaya yang dilakukan ini merupakan salah satu sikap yang diterapkan dalam 8 Wajib TNI yaitu menjadi contoh dan mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya.

Kategori

Bhakti Sosial
Apakah informasi ini bermanfaat?
Berikan Komentar

Komentar

Belum ada komentar