PASUKAN MARINIR 1

DENGAN SEMANGAT MEMBARA PRAJURIT YONIF 6 MARINIR LAKSANAKAN HANMARS 10 KM

Ditulis Oleh Admin

Senin, 13 Maret 2023

Dibaca 174x

TNI AL, Pasmar 1. Senin (13/03/2023). Dalam rangka meningkatkan fisik prajurit, serta mempersiapkan penugasan yang akan datang, prajurit Batalyon Infanteri 6 Marinir melaksanakan Hanmars sejauh 10 km dengan penuh semangat, yang dilaksanakan di sekitaran Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan. 


Pelaksanaan hanmars ini dipimpin langsung oleh Komandan Kompi Jaguar, Kapten Marinir Deden Solehudin yang diikuti oleh seluruh prajurit dengan penuh semangat serta gembira.


Adapun tujuan dari kegiatan hanmars ini yaitu untuk meningkatkan kemampuan, ketahanan fisik, mental, kekompakan prajurit serta membangun rasa kebersamaan prajurit Yonif 6 Marinir sehingga dapat memperoleh hasil kerja yang maksimal dalam sebuah penugasan kedepan.


Komandan Batalyon Infanteri 6 Marinir Letkol Marinir Rismanto Manurung, M.Tr.Opsla., CTMP., menyampaikan kepada seluruh prajurit Yonif 6 marinir untuk melaksanakan kegiatan dengan penuh semangat dan gembira, sehingga tetap terjaga kondisi fisik maupun mental, bina terus kemampuan perorangan, demi untuk menunjang tugas-tugas yang akan datang. Ujarnya.

(LMJ)

Kategori

Latihan
Apakah informasi ini bermanfaat?
Berikan Komentar

Komentar

Belum ada komentar