PASUKAN MARINIR 1

DI DAERAH LATIHAN PRAJURIT YONIF 6 MARINIR LAKSANAKAN PENGHADANGAN KEDARAAN DAN PENANGKAPAN TOKOH SEPARATIS

Ditulis Oleh Admin

Selasa, 13 Juni 2023

Dibaca 264x

TNI AL, Pasmar 1. Selasa (13/06/2023). Dalam latihan TW II Aspek Darat TA. 2023, prajurit Yonif 6 Marinir melaksanakan simulasi latihan penghadangan kendaraan dan penangkapan tokoh penting separatis di Daerah Latihan Antralina, Suka Bumi, Jawa Barat. 


Latihan penghadangan tersebut disimulasikan seperti dimedan sesungguhnya untuk mengetahui seberapa jauh prajurit Yonif 6 Marinir dalam menguasai materi penghadangan yang diskenariokan berdasarkan informasi yang diperoleh dari satuan intelijen bahwa akan ada sekelompok separatis akan melewati rute penghadangan di Jalan Ciasahan Jampang Tengah.


Setelah melakukan penghadangan kendaraan, prajurit Yonif 6 Marinir melaksanakan penangkapan tokoh separatis yang telah diketahui berada di kendaraan paling depan, dan selanjutnya setelah berhasil dilumpuhkan, dengan sigap dan cepat target dibawa ke dalam kendaraan taktis dan dengan cepat bergerak menuju safe house.


Komandan Batalyon Infanteri 6 Marinir Letkol Mar Rismanto Manurung, M.Tr.Opsla., CTMP., “Laksanakan latihan ini dengan serius, sehingga prajurit Nanggala Yonif 6 Marinir menguasai tentang cara bertempur sebagai prajurit petarung Korps Marinir untuk diaplikasikan di medan tempur nanti, “ungkapnya”.

Kategori

Latihan
Apakah informasi ini bermanfaat?
Berikan Komentar

Komentar

Belum ada komentar