PASUKAN MARINIR 1

KETUA RANTING D BESERTA PENGURUS MELAKSANAKAN KUNJUNGAN SOSIAL DENGAN KELUARGA BESAR YONMARHANLAN II.

Ditulis Oleh Admin

Rabu, 25 Oktober 2023

Dibaca 472x

TNI AL, Pasmar 1. Ketua Ranting D Cabang 1 KP 1 Ny Anggi Deny Aprianto P beserta Pengurus melaksanakan Kunjungan sosial bersama keluarga besar Elang Laut Yonmarhanlan II Padang yang sedang dirawat dan usai melahirkan, Rabu (25/10/2023).


Kunjungan sosial tersebut didampingi oleh Pabinhar Ranting D Cabang 1 KP 1, Letda Marinir Rahmat Saputra. Kegiatan ini merupakan langkah pertama Ketua Ranting D di awal jabatannya dalam memberikan perhatian kepada anggota Ranting D dan keluarga besar Yonmarhanlan II Padang.


Adapun yang dijenguk dalam giat kunsos tersebut yaitu Ny Rossy Anita Dwi Sari i/d Pratu Marinir Boby Kharisma Putra dalam rangka usai lahiran secara Cesar dirawat di Ruang Melati Lantai IV, No.427 ruang  RS. Hermina Padang, kemudian menjenguk ananda Carlha Aldinda Putri a/d Kopka Marinir Afrinaldi yang dirawat diruang Ar-Raudhan 7 Lantai IV RS. Ibnu Sina Padang.


Setelah menjenguk dirumah sakit, Ketua Ranting D beserta rombongan bersilaturahmi sekaligus menjenguk Ny Juriani i/d Serda Marinir Candra Adi Bintoro dalam rangka (usai lahiran) bertempat di Kediaman Keluarga Jln. Ikan Kerapu No. 14 Banuaran Padang.


Ketua Ranting D, Ny Anggi Deny Aprianto P menyampaikan agar jaga terus silaturahmi dalam pendekatan dan komunikasi kepada anggota Ranting D serta keluarga besar Yonmarhanlan II Padang, sehingga perhatian dari pimpinan akan terus terlaksana dalam hal apapun, ucapnya.

(LJ)

Kategori

Bhakti Sosial Jalasenastri
Apakah informasi ini bermanfaat?
Berikan Komentar

Komentar

Belum ada komentar