PASUKAN MARINIR 1
Ditulis Oleh Admin
Kamis, 5 September 2024
Dibaca 495x
TNI AL, Pasmar 1. Komandan Yonmarhanlan IV Batam beserta prajurit terlibat dalam Upacara Pengukuhan Komandan KRI di PT Citra Shipyard Tanjung Uncang Kota Batam, Kamis (05/09/2024).
Pengukuhan 2 Komandan KRI dipimpin langsung kepala Staf TNI AL (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali. Dua unit KRI ini merupakan Kapal milik TNI AL terbaru yang baru selesai dikerjakan oleh PT. Citra Shipyard.
Dalam amanatnya Bapak Kasal menyampaikan bahwa dua KRI terbaru ini akan ditempatkan di wilayah kerja yang berbeda. KRI Butana-878 akan memperkuat Satuan Kapal Patroli (Satrol) di jajaran Lantamal V Surabaya, sedangkan KRI Selar-879 akan memperkuat jajaran Satrol Lantamal VIII Manado. Untuk KRI Butana-878 dijabat oleh Mayor Laut (P) Mega Yudha Prabowo dan Komandan KRI Selar-879 dijabat oleh Mayor Laut (P) Agus Solikhin.
Selesai pelaksanaan upacara pengukuhan, Komandan Yonmarhanlan IV Mayor Marinir Andi Arif Mangkubumi, S.IP memberikan ucapan selamat kepada Komandan KRI Butana-878 dan Komandan KRI Selar-879. (SS).
Kategori
UmumBelum ada komentar