PASUKAN MARINIR 1
Ditulis Oleh Admin
Selasa, 6 Desember 2022
Dibaca 344x
TNI AL, Pasmar 1. Selasa (06/12/2022). MMCI (Masyarakat Cinta Masjid Indonesia) menyerahkan bantuan kepada Satgas TNI Angkatan Laut Peduli Cianjur untuk para korban yang berada di Poskotis Kampung Garogol, Desa Cibulakan, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Musibah gempa bumi yang menimpa masyarakat Cianjur terus mengundang uluran empati dari seluruh lapisan masyarakat Indonesia salah satunya adalah MMCI yang memberikan sumbangan Tenda Sekolah, Al-Qur'an, sarung dan sajadah untuk para korban gempa.
Usai penyerahan bantuan para tim dari MMCI bersama melaksanakan doa bersama agar segala kesusahan yang dialami segera dipulihkan dan para korban yang meninggal dengan seiring doa semoga bisa ditempatkan Surga Firdaus oleh Allah SWT. Aamiin.
Kategori
Bhakti SosialBelum ada komentar