PASUKAN MARINIR 1
Ditulis Oleh Admin
Kamis, 16 Januari 2025
Dibaca 104x
TNI AL, Dispen Kormar, Pasmar 1. Ilmu keangmoran tentang Pengamatan, Perkemahan, dan Penyamaran (Pengkemar) diberikan kepada prajurit Batalyon Angmor 1 Mar oleh Danton dilaksanakan di Curug Badik Batalyon Angkutan Bermotor 1 Marinir Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (16/01/2025).
Kegiatan diawali dengan apel pagi sebagai awal pengecekan personil, kemudian arahan dari perwira kompi, lalu olahraga pagi lari di sekitaran Kesatrian untuk menjaga stamina dan kesehatan personel, dilanjutkan dengan pelajaran keangmoran ilmu pengamatan, perkemahan, dan penyamaran (Pengkemar) yang disampaikan langsung oleh Letda Mar Abimanyu Rajiman Saleh.
Ilmu Pengkemar ini dalam penugasan tempur akan digunakan oleh prajurit Yon Angmor 1 Mar, dalam hal ini seorang kasi ang, pengemudi, dan pembantu pengemudi akan menggunakan pengamatan atau mengamati disetiap perjalanan dari titik satu ke titik lainnya, juga akan membuat perkemahan dalam formasi bila di saat perjalanan tidak atau lebih dari waktu yang diperhitungkan di awal pergerakan, dan akan selelu menyamarkan kendaraan dalam pergerakan di medan tempur.
Komandan Batalyon Angmor 1 Mar Mayor Mar Roqi Munthazar Harahap, M. Tr. Opsla menyampaikan bahwa ilmu pengkemar ini sangat penting karena setiap prajurit Yon Angmor 1 Mar harus paham ilmu ini di penugasan tempur khususnya akan dipakai atau digunakan. (SS).
Kategori
LatihanBelum ada komentar