PASUKAN MARINIR 1
Ditulis Oleh Admin
Minggu, 22 Desember 2024
Dibaca 72x
TNI AL, Pasmar 1. Dalam rangka mempererat tali silaturahmi, Perwira Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan II) melaksanakan anjangsana ke rumah Prajuritnya. Minggu (22/12/2024).
Dalam kesempatan ini Letda Mar Rahmat Saputra selaku Pasipers Yonmarhanlan II melaksanakan kunjungan ke rumah Pratu Mar Rizki Maihesta di Jalan Mustika Raya, Pengambiran, Lubuk Begalung Padang.
Ajangsana merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Perwira Yonmarhanlan II untuk menjalin silaturahmi dan mempererat hubungan kekeluargaan Prajurit di luar jam dinas.
Sementara itu, Danyonmarhanlan II Padang Mayor Marinir Wachit Hasim, M.Tr.Opsla., menyampaikan bahwa kegiatan anjangsana akan terus dilaksanakan agar hubungan baik yang sudah terjalin antara Perwira dan anggota tidak hanya pada saat jam dinas, namun komunikasi dapat berjalan diluar jam dinas.
Kategori
Bhakti SosialBelum ada komentar