PASUKAN MARINIR 1

PRAJURIT YONMARHANLAN II IKUTI DONOR DARAH SAMBUT HUT ARMADA RI

Ditulis Oleh Admin

Kamis, 28 November 2024

Dibaca 99x



TNI AL, Dispen Kormar, Pasmar 1 (Padang). Prajurit Batalyon Marinir  Pertahanan Pangkalan ll Padang ikuti donor darah dalam rangka HUT menyambut HUT Armada RI  bertempat di Rumkital Tarmizi Jl. Sutan Sjahrir, Bukit Putus, Teluk Bayur Kota Padang, Sumbar. Kamis,  (28/11/2024).


Kegiatan ini merupakan sebagai bentuk partisipasi Yonmarhanlan II Padang dalam mendukung acara ini mengingat kegiatan donor darah merupakan kegiatan sosial untuk kemanusiaan yang berguna bagi masyarakat luas khususnya bagi yang sedang mengalami sakit dan membutuhkan darah.


Setiap peserta donor diwajibkan melaksanakan medical check up terlebih dahulu untuk melihat kondisi tubuh apakah siap untuk didonorkan, selanjutnya dilaksanakan pengecekan golongan darah hemoglobin (HB) sebelum peserta mendonorkan darahnya.


Di tempat yang berbeda Danyonmarhanlan II Padang Mayor Marinir Wachit Hasim M.Tr.Opsla., menyampaikan kegiatan donor darah ini sangat mulia, karena setetes darah yang disumbangkan akan sangat berarti bagi kesehatan seorang pasien, bahkan menyelamatkan jiwanya. Inilah wujud nyata dari kepedulian sosial prajurit TNI dalam membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan darah, ungkapnya.


Kategori

Bhakti Sosial
Apakah informasi ini bermanfaat?
Berikan Komentar

Komentar

Belum ada komentar