PASUKAN MARINIR 1
Ditulis Oleh Admin
Kamis, 23 Januari 2025
Dibaca 133x
TNI AL, Dispen Kormar, Pasmar 1. Dalam rangka mengasah kemampuan menembak, prajuit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan II Padang melaksanakan LPD (Latihan Perorangan Dasar) menembak senjata mesin otomatis yang bertempat di lapangan tembak daerah latihan tempur Lantamal II, Sungai Pisang, Kec. Teluk Kabung, Provinsi Sumatera Barat, Kamis (23/01/2025).
Sebelum pelaksanaan latihan, prajurit yang ditunjuk dalam bidang pengamanan melakukan penyisiran titik lokasi jalur penembakan agar meyakinkan lapangan tembak benar-benar dalam kondisi aman, kemudian dilakukan tembakan peringatan untuk menandakan isyarat kepada masyarakat sekitar bahwa latihan menembak akan segera dimulai.
Diketahui, Pasiops Yonmarhanlan II Mayor Marinir Andri Winarno selaku pimpinan latihan mengawasi secara langsung saat pelaksanaan. Instruktur latihan yang telah diberikan amanah mengajak seluruh prajurit dilapangan untuk berdo'a terlebih dahulu sebelum dimulainya latihan. Kemudian Serda Marinir Alfarizal selaku instruktur latihan mengingatkan kembali cara penggunaan senjata mesin otomatis yang benar seperti GPMG dan K3 Daewo.
Penekanan keras pun tetap disampaikan guna mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan saat latihan. Dalam pelaksanaannya, para penembak dan dibantu oleh pembantu menembak dengan bekerja sama menargetkan tembakan pada sasaran tembak yang telah disiapkan oleh pendukung.
Tujuan latihan menembak senjata mesin otomatis yang diprogramkan staf operasional Yonmarhanlan II ini adalah untuk mengasah kemampuan dan insting prajurit perorangan dalam bekerja sama melumpuhkan kubu-kubu musuh atau infantri musuh saat di medan tugas pertempuran.
Kategori
LatihanBelum ada komentar