PASUKAN MARINIR 1

PRAJURIT YONTAIFIB 1 MARINIR RAIH JUARA UMUM KERJURNAS PANAHAN PIALA DANKORMAR

Ditulis Oleh Admin

Jumat, 22 September 2023

Dibaca 26x

TNI AL, Pasmar 1. Jumat (22/09/2023). Prajurit Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir (Yontaifib 1 Mar) Serda Marinir Endri Setiawan raih prestasi terbaik Juara Umum pada event Kejurnas (Kejuaraan Nasional) Panahan Piala Komandan Korps Marinir (Dankormar) yang diselenggarakan  di Mako Pasmar 2 Gedangan Sidoarjo


Kejurnas panahan yang di gelar Korps Marinir diikuti 501 peserta dari 34 club yang ada di seluruh Indonesia dengan mempertandingkan beberapa kategori mulai Kelompok Umur Standart Bow usia 12 tahun, Coumpound usia 15 tahun, Standart, Recuve, Coumpound usia 18 tahun. Kelompok Umum  Standart, Recuve, Coumpound, Barebow 20 M, Barebow 50 M semuanya diikuti Perorangan Putra dan Putri, Tim Putra dan Putri serta Mix Tim. Prajurit Yontaifib 1 Marinir berhak menyandang status juara umum setelah berhasil meraih medali terbanyak dari peserta lainnya yaitu 8 medali. Adapun rinciannya adalah 2 medali emas, 3 medali perak dan 3 medali perunggu.


Adapun prestasi yang diraih oleh Prajurit Yontaifib 1 Marinir antara lain, mendapatkan Juara 2 Beregu putra Kualifikasi Divisi Barebow jarak 20 meter, Juara 3 Mix team, dan  Juara 2 Kualifikasi Divisi Barebow putra jarak 50 meter. 


“Prestasi yang dicapai merupakan sebuah langkah awal  untuk semakin berkembang dan berprestasi di bidang panahan, janganlah puas dengan apa yang telah dicapai hari ini, tetap harus low profile karena masih banyak tantangan dan saingan yang lebih kuat daripada kita sehingga terus berlatih dan berjuang lebih keras lagi untuk mencapai prestasi yang terbaik” Ucap Danyon Taifib 1 Marinir Mayor Mar Laili Nugroho, M.Tr.Opsla.

Kategori

Umum
Apakah informasi ini bermanfaat?
Berikan Komentar

Komentar

Belum ada komentar