PASUKAN MARINIR 1
Ditulis Oleh Admin
Sabtu, 7 September 2024
Dibaca 215x
TNI AL, Pasmar 1. Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 TNI AL, untuk memenuhi kebutuhan ketersediaan darah Palang Merah Indonesia (PMI), Prajurit Resimen Artileri 1 Marinir melaksanakan kegiatan sosial donor darah di GOR OB Syaff Mako Koarmada RI Jakarta Pusat, Sabtu (07/09/2024).
Pada peringatan HUT Ke-79 TNI AL Koarmada RI Jakarta mengadakan bakti sosial donor darah yang bekerja sama dengan Unit Transfusi Darah Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Jakarta Pusat.
Kegiatan Bakti sosial donor darah tersebut sebagai wujud nyata kepedulian Prajurit Resimen Artileri 1 Marinir kepada sesama, dengan terlaksananya kegiatan tersebut, diharapkan mampu menambah ketersediaan darah di PMI.
Sementara itu, Komandan Resimen Artileri 1 Marinir (Danmenart 1 Mar) Kolonel Marinir Bastian Setya Laksana Putra, S.E., CTMP., menyampaikan terima kasih kepada prajurit Balasanggha Danurgraha atas keikutsertaan dalam kegiatan donor darah, dengan harapan ketersediaan darah yang cukup akan sangat penting, karena setetes darah yang disumbangkan akan sangat berarti bagi keselamatan jiwa manusia, pungkasnya. (SS).
Kategori
Bhakti SosialBelum ada komentar