PASUKAN MARINIR 1
Ditulis Oleh Admin
Rabu, 22 Februari 2023
Dibaca 212x
TNI AL, Pasmar 1,Rabu (22/02/2023). Sebagai salah satu Pasukan Khusus Angkatan Laut prajurit Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir melaksanakan menembak Reaksi barikade yang dilaksanakan di lapangan tembak Yontaifib 1 Mar Kesatrian Baroto Sardadi, Marunda Jakarta Utara.
Sebelum melaksanakan nembak reaksi barikade dilaksanakan pengecekan personil, material dan pemberian materi menembak reaksi oleh pembawa materi menembak Bintara Utama Serda Mar Tarwanto serta memberikan materi penanganan masalah keamanan saat pelaksanaan saat terjadi kemacetan senjata.
Dalam pelaksanaan penembakan reaksi barikade yaitu suatu cara menembak sasaran dengan menggunakan senjata laras panjang sebagai senjata utama ditambah dengan laras pendek sebagai senjata pendukungnya, penembakan dilaksanakan dengan menembak sasaran secara terus menerus dengan berbagai posisi menembak sampai isi amaunisi dalam magasen habis dilanjutkan ditembak dengan senjata laras pendek, sehingga di ibaratkan sasaran tidak bisa membalas tembakan dengan daya tembak yang gencar serta mendekat kearah sasaran untuk penyelesaian akhir.
Lebih lanjut Danyontaifib 1 Mar menyampaikan bahwa, inilah kemampuan sebenarnya daripada prajurit Taifib 1 Mar sebagai pasukan khusus Angkatan Laut, yang mempunyai keahlian menembak yang mumpuni untuk melaksanakan pertempuran dalam ruangan, hutan maupun perkotaan didukung dengan material yang memadahi, tandas Komandan Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir Mayor Mar Laili Nugroho.M.Tr.Opsla.
(LMJ)
Kategori
LatihanBelum ada komentar