PASUKAN MARINIR 1

TINGKATKAN KEMAMPUAN DASAR, PRAJURIT BATALYON KOMUNIKASI DAN ELEKRONIKA 1 MARINIR LAKSANAKAN RENANG MILITER

Ditulis Oleh Admin

Selasa, 29 Oktober 2024

Dibaca 170x


TNI AL, Dispen Kormar, Pasmar 1 (Jakarta). Prajurit Batalyon Komunikasi dan Elekronika 1 Marinir laksanakan renang militer yang bertempat di Kolam Renang Kopda Mar Anumerta Susandi Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan. Selasa (29/10/2024).


Renang militer merupakan kemampuan dasar yang wajib dimiliki oleh setiap prajurit TNI khususnya TNI AL Korps Marinir yang pada dasarnya adalah pasukan pendarat amfibi. 


Materi yang dilatihkan adalah berenang gaya bebas dan gaya katak secara bertahap mulai dari menggunakan Pakaian Dinas Lapangan (PDL) kemudian menggunakan helm tempur dan dilanjutkan pengambilan waktu perorangannya guna melihat kemampuan masing-masing prajurit.


Komandan Batalyon Komlek 1 Mar Letkol Mar Johan Haryanto M.T.r. Opsla., menyampaikan bahwa latihan renang tersebut dilaksanakan untuk membina dan melatih fisik sehingga para prajurit memiliki kemampuan berenang yang diperlukan dalam penugasan kedepannya. (SS).

Kategori

Latihan
Apakah informasi ini bermanfaat?
Berikan Komentar

Komentar

Belum ada komentar